Welcome to Program Studi

S3 Pendidikan Matematika

Bahasa :

Berhasil Menyisihkan Ribuan Peserta, Mahasiswa Fasilkom UNSRI Raih Juara 2 di Ajang Innovillage 2025

single

Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Sriwijaya (Fasilkom UNSRI) berhasil mengukir prestasi di ajang bergengsi Innovillage 2025 yang diselenggarakan oleh Telkom University. Di bawah bimbingan dosen pendamping, Adi Hermansyah, Tim Fasilkom UNSRI yang terdiri dari 3 mahasiswa Diploma Prodi Teknik Komputer yaitu, Satryo Pangestu, Azza Adliyah, dan Firman Sultoni berhasil meraih Juara 2 setelah menyisihkan ribuan peserta dari seluruh Indonesia. 

Sebagai informasi, kompetisi ini diikuti oleh 2.817 mahasiswa, 434 dosen pendamping, dan 884 tim dari 136 Perguruan Tinggi di seluruh tanah air. 

Keberhasilan produk Smart Health : Integrasi loT dalam pengukuran detak jantung, saturasi oksigen, tekanan darah dan berat badan untuk mendukung pelayanan kesehatan masyarakat di Puskesmas Makrayu menjadi bukti nyata dedikasi, inovasi, dan kerja keras tim Fakultas Ilmu Komputer UNSRI dalam menciptakan solusi berbasis teknologi untuk masyarakat. (Rilis/Ara_Humas).